JENIS-JENIS PENELITIAN BERDASARKAN TUJUAN
Penelitian Deskriptif, ditujukan untuk mendeskripsikan suatu
keadaan atau fenomena-fenomena apa adanya. Dalam studi ini para peneliti
tidak melakukan manipulasi atau memberikan perlakuan-perlakuan tertentu
terhadap objek penelitian, semua kegiatan atau peristiwa berjalan
seperti apa adanya. Penelitian deskriptif dapat berkenaan dengan
kasus-kasus tertentu atau sesuatu populasi yang cukup luas. Dalam
penelitian deskriptif dapat digunakan pendekatan kuantitatif,
pengumpulan dan pengukuran data yang berbentuk angka-angka, atau
pendekatan kualitatif, penggambaran keadaan secara naratif kualitatif.
Penelitian deskriptif dapat dilakukan pada saat ini atau dalam kurun
waktu yang singkat.
Penelitian Prediktif, studi ini ditujukan untuk memprediksi atau
memperkirakan apa yang akan terjadi atau berlangsung pada saat yang akan
dating berdasarkan hasil analisis keadaan saat ini. Penelitian
deskriptif dilakukan melalui penelitian yang bersifat korelasional dan
kecenderungan. Melalui penelitian korelasional, selain dapat dicari
korelasi antara dua atau lebih dari dua variebel juga dapat dihitung
regresinya. Melalui perhitungan regresi ini, baik regresi parsial maupun
multiple dapat diprediksi dampak atau kontribusi dari satu atau lebih
dari satu variable terhadap variabel lainnya. Sebagai contoh; prediksi
tentang jumlah penduduk lima atau sepuluh tahun yang akan dating bisa
dihitung berdasarkan perkembangan penduduk selama lima sampai sepuluh
tahun yang lalu.
Penelitian Improftif, penelitian ini ditujukan untuk memperbaiki,
meningkatkan atau menyempurnakan suatu keadaan, kegiatan atau
pelaksanaan suatu program. Dalam bidang pendidikan seperti pelaksanaan
kurikulum, pembelajaran, evaluasi mata pelajaran, program praktik
laboratorium, praktik ketrampilan, bimbingan siswa, pengawasan sekolah,
layanan perpustakaan dan program pelatihan kepala sekolah, guru maupun
staf administrasi. Untuk memperbaiki atau menyempurnakan pelaksanaan
program atau kegiatan digunakan penelitian tindakan, sedang untuk
memperbaiki, meningkatkan atau menghasilkan program yang standar atau
model digunakan penelitian eksperimental.
Geen opmerkings nie:
Plaas 'n opmerking